Mas Sehat | Blog Tentang Kesehatan | Mas Sehat ~ Blog Tentang Kesehatan | www.mas-sehat.com
Powered by Blogger.

Brimob Resmi Menggunakan Loreng Lagi

Korps Brigade Mobil (Brimob) Polri mengenakan seragam loreng saat memperingati HUT ke-69 dan bukan hitam-hitam seperti yang dipakai belakangan ini. Kapolri Jenderal Pol Sutarman mengatakan pakaian dinas lapangan (PDL) bermotif loreng yang dulu pernah digunakan itu sekarang dipakai kembali. Apa alasannya?

Dalam sambutannya di peringatan HUT ke-69 di Mako Brimob Kelapa Dua, Sutarman mengatakan penggunaan kembali seragam loreng ini untuk nilai sejarah perjuangan pasukan Brimob dalam perjuangan Indonesia. Selain itu, seragam ini juga digunakan untuk bertugas dalam medan-medan sulit seperti hutan.‎

"Berdasarkan keputusan Kapolri, penggunaan pakaian dinas lapangan PDL bermotif loreng secara resmi digunakan kembali yang selama ini tak dilaksanakan," ujar Sutarman saat menjadi inspektur upacara di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Jumat (14/11/2014).

Sebelum diputuskan memakai PDL loreng, Mabes Polri telah menyusun 'Naskah Pengaturan Penggunaan Pakaian Dinas Lapangan di Lingkungan Korps Brimob' yang diterbitkan Tim Perumus dari Mabes Polri pada November 2013 lalu, sebagaimana dikutip dari situs http://www.tsc-jatim.com/. TSC alias Teratai Shooting Club adalah komunitas olahraga menembak di bawah binaan Brimob Polda Jatim.

Dalam situs yang memuat 'Naskah Pengaturan' itu, seragam motif loreng disebut juga 'Camouflage' karena fungsinya memang bisa membuat penyamaran di medan-medan berat. Dalam bab "Kesimpulan" disebutkan bahwa seragam loreng atau 'Camouflage' itu direkomendasikan untuk, "Dapat digunakan sebagai Seragam Kepolisian di lingkungan Korps Brimob Polri".

Alasan yang disebutkan yakni:

1. Berdasarkan pertimbangan historis merupakan bagian dari sejarah perjuangan Korps Brimob yang perlu dipertahankan.

2. Adanya kebutuhan penugasan khususnya medan operasi yang sangat spesifik menghadapi gangguan kamtibmas berkadar tinggi.

3. Kepatutan penggunaan seragam bermotif loreng, sebagaimana digunakan oleh beberapa lembaga penegak hukum dan Kepolisian secara internasional.

Sedangkan merujuk dari situs brimobpoldakaltim.com, PDL loreng digunakan sesuai dengan surat Keputusan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia nomor: Kep/748/IX/2014 tentang Penggunaan Pakaian Dinas Lapangan (PDL) Loreng bagi personel Korps Brimob Polri. 



Sumber : detik.com
Terima kasih telah membaca artikel tentang Brimob Resmi Menggunakan Loreng Lagi di blog Kabar Berita jika anda ingin menyebar luaskan artikel ini di mohon untuk mencantumkan link sebagai Sumbernya, dan bila artikel ini bermanfaat silakan bookmark halaman ini diwebbroswer anda, dengan cara menekan Ctrl + D pada tombol keyboard anda.

Artikel terbaru :

Mas Sehat | Blog Tentang Kesehatan | Mas Sehat ~ Blog Tentang Kesehatan | www.mas-sehat.com